Aliansi Strategis Pengembangan Gagasan, Inisiatif dan Kegiatan bagi Pembangunan Desa yang Lebih Inklusi dan Berkelanjutan di Seluruh Indonesia

Tujuan Aliansi

Mempercepat pengembangan model, replikasi dan perluasan wilayah sasaran program kerja masing-masing organisasi anggota aliansi maupun kolektif dalam kerangka kerja aliansi

Memperkuat kerjasama serta mempertemukan organisasi pemberdayaan desa dengan organisasi pengembang solusi berbasis teknologi bagi pembangunan desa yang lebih akuntabel, inklusif, lestari dan berkeadilan sosial

Mensinergikan seluruh pendekatan dan pelaksanaan program anggota aliansi pada tingkat desa dan kecamatan / wilayah perdesaan

Memperkuat dan mengembangkan wawasan dan gagasan pembangunan desa yang berkeadilan sosial

Menjaga perkembangan pengetahuan dan kapasitas anggota pada isu pembangunan dan pemberdayaan desa

Menggalang, memonilisasi dan mengelola sumber daya dengan lebih baik dan efektif

Kegiatan Utama

Mengembangkan struktur kerja aliansi, yang dapat berupa komite, gugus tugas maupun unit kerja lainnya sesuai kebutuhan

Melakukan pengelolaan pengetahuan dari kegiatan organisasi anggota maupun kegiatan kolektif aliansi, melalui publikasi artikel, pengelolaan media, seminar, dan penulisan buku

Mengembangkan kajian/studi terkait tujuan aliansi

Mengembangkan sistem/instrumen/aplikasi solusi yang menunjang tercapainya tujuan aliansi

Mewakili aliansi dalam membangun kemitraan/kolaborasi dengan pihak lain yang dapat menunjang pencapaian tujuan aliansi

Mengembangkan program/kegiatan peningkatan kapasitas sumberdaya manusia dan organisasi anggota terkait tujuan aliansi

Menyelenggarakan pertemuan pleno aliansi untuk membahas gagasan dan arah gerak serta peta jalan aliansi, sedikitnya dua kali dalam setahun

Membangun, mengoperasikan dan memelihara media komunikasi dan publikasi aliansi dalam bentuk website dan akun sosial media

Mengkoordinasikan dan mensinergikan implementasi program/kegiatan di lapangan dan upaya penggalangan sumber daya kolektif pada tingkat aliansi

Keanggotaan

© Copyright - Aliansi untuk Desa yang Inklusif dan Lestari